Domain blog ini tadinya adalah nadiar.id, kemudian saya ganti ke titiknadi.com.
Kenapa?
Ternyata nama domain itu sangat penting, sangat-sangat penting. Saya memiliki tujuan membangun blog yang niche. Sebisa mungkin domain itu bisa dikenal oleh siapa saja dengan mudah tanpa effort.
Well, tidak semudah itu…
Saya salah, ternyata nama nadiar.id tidak semudah itu di cari di Google.
Ketika saya cari nadiar, yang muncul adalah profil-profil dari facebook dan linkedin.
Ketika saya cari nadiar.id, yang muncul adalah lokasi agensi desain dari Jakarta Timur.
Ingat, kebiasaan warganet itu masuk ke website dengan melalui search engine, tidak langsung mengetikan alamat web nya.
Jika seprti ini, saya akan sulit bersaing. Apalagi domain adalah first impression. Pencari dengan kata kunci “nadiar” atau “nadiar.id” akan sulit menemukan blog ini.
Dalam jangka panjang, hal tersebut akan semakin kompleks. Besar kemungkinan saya tersandung masalah spele seprti ini.